membuat foto menjadi kartun di photoshop

Tutorial photoshop kali ini kita akan mengedit foto nya Taylor lautner, yaitu pemeran Jacob black dalam film Twillight, masih seputar pop art, kita akan membuat lukisan dari Taylor lautner tersebut. Sebelumnya kita telah mencoba hal ini pada foto Ariel Noah, nah agar lebih lancar mari kita coba pada foto yang satu ini, ibarat pepatah semakin diasah semakin tajam. Berikut hasil akhir dari tutorial kita kali ini :

tutorial pop art wajah kartun


Berikut langkah pembuatannya :


Langkah 1
Open foto asli kedalam Photoshop, seperti biasa klik menu file – Open dan pilih foto yang akan di edit.


Silahkan download foto nya .
Langkah 2
Buat layer baru diatas layer background, dan kemudian beri warna putih dengan menggunakan pain bucket atau dengan menekan ctrl + backspace di keyboard.


Langkah 3
Sembunyikan layer putih yang kita buat, dengan mengkilk icon mata pada layer. Perbesar foto yang akan diedit, pada bagian mata terlihat warna putih kecil di dalam bola mata, seleksi bagian tersebut menggunakan Polygon lasso tool. Buat layer baru Dan beri warna putih dengan menggunakan pain bucket.


Langkah 4
Masih pada bagian mata, buat leyer baru diatas layer putih atau dibawah layer putih di mata tadi kemudian seleksi bagian yang berwarna hitam dengan polygon lasso tool. Lalu beri warna hitam dengan paint bucket (G).


Isi warna hitam pada bagian layer bola mata hitam.
Langkah 5
Beralih ke bagian rambut,buat layer baru diatas semua layer kemudian seleksi bagian rambut, sama seperti tadi menggunakan Polygon lasso tool, dan beri warna coklat pada seleksi ini .



Langkah 6
Untuk memberikan kesan yang lebih bagus pada bagian rambut, beri sedikit seni warna cahaya dengan cara, buat layer baru diatas layer rambut, kemudian kreasikan seleksi dengan membentuk persegi panjang yang tidak beraturan dengan polygon lasso tool.


Dan beri warna coklat muda. Seperti gambar di bawah ini :


Langkah 7
Lakukan hal –hal seperti diatas pada semua bagian foto , mulai dari telinga, hidung, mulut dan lain sebagainya.
Untuk melihat hasil sementara aktifkan kembali layer putih diatas background.


Dan inilah hasil dari tahap –tahap yang telah saya kerjakan.



Kemudian lanjut menjadi seperti ini :


Seterusnya menjadi seperti ini :


Untuk warna dapat di kreasikan sendiri.
Dan inilah hasil karya tutorial kita kali ini :


Selamat mencoba dan berikan komentar anda untuk postingan ini, terima kasih.

0 Response to "membuat foto menjadi kartun di photoshop"

Post a Comment

Pembaca yang baik akan meninggalkan komentar dan saran yang baik pula